Selasa, 07 November 2017

KAPOLSEK POLEWALI AKP MANSUR,S.Pdi HADIRI LOKAKARYA MINI LINTAS SEKTOR PUSKESMAS PEKKABATA.

 
www.polrespolman.combertempat di Aula Puskesmas Pekkabata Kel.Pekkabata Kec.Polewali Kab.Polewali Mandar telah dilaksanakan Lokakarya Mini Lintas Sektor ( Selasa 7 / 10 / 2017 ).yang dihadiri  Camat Polewali TAUFIQ A.PALONTJONGI,. Yang mewakili Kadis Kesehatan drg.SRI , Kapolsek Polewali AKP. MANSUR S, S.Pdi, PLt. DANRAMIL 01 Polewali Pelda H.ABD.MUNIR, Ka UPTD Puskesmas Pekkabata drg.CHAERIAH DACHLAN SALEH, M.Kes , Lurah Pekkabata, Darma, Manding, Madatte, dan Takkatidung, Bhabinkamtibmas Kel . Pekkabata dan Kel. Darma Brigpol MUKHLIS, Babinsa Kel. Pekkabata Serda A.SULAIMAN ,.Kader Puskesmas Pekkabata, Ibu PKK


Kegiatan tersebut dimaksudkan dalam rangka persiapan penilaian akreditasi Puskemas Pekkabata. Dalam kegiatan tersebut para Tripika diberikan kesempatan untuk memberikan arahan  diantaranya Camat Polewali TAUFIQ A.PALONTJONGI menyampaikan bahwa memasuki  Musim hujan agar Kebersihan Lingkungan diperhatikan., depot air minum ( Galon ) yang tidak memenuhi persyaratan atau standar kesehatan agar ditutup.

drg.SRI ( mewakili Kadis Kesehatan ) menyampaikan  Kepada para kader kesehatan agar segera berbenah. Kekompakan para kader agar ditingkatkan.dan . Peran serta lintas sektor sangat dibutuhkan guna berjalannya program pemerintah.




KAPOLSEK POLEWALI AKP. MANSUR S, S.Pdi  menyampaikan Bahwa kepolisian sektor Polewali pada dasarnya telah melaksanakan kerjasama dengan pihak Kesehatan khususnya Puskemas Massenga dan RSUD Polewali terutama terkait Visum ,  Bahwa Kepolisian Sektor Polewali sangat mendukung program pemerintah dibidang kesehatan, hal ini diwujudkan dengan dilaksanakannya kegiatan bakti sosial pembersihan saluran drainase dan menampilkan Bhabinkamtibmas yang peduli dengan kesehatan warga yang senantiasa membantu warga yang kurang mampu dalam berobat. Kapolsek Polewali menyatakan sikap mendukung dengan sepenuhnya program Puskesmas Pekkabata.


Plt.DANRAMIL Pelda H.ABD.MUNIR menyampaikan  bahwa Koramil Polewali mendukung sepenuhnya program Puskesmas Pekkabata,  Pihak Puskemas agar berkomunikasi dengan Babinsa sebagai penghubung.

Tags :